Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML Atas

Cara Cek Resi dan Tracking MEX Barlian Dirgantara

Cara Cek Resi dan Tracking MEX barlian Dirgantara

Bagaimana cara cek resi MEX? Atau Tracking resi jasa pengiriman MEX Barlian Dirgantara. Pada artikel kali ini Denpono akan mengulas dan menjelaskan secara sederhana terkait jasa expedisi (ekspedisi) tersebut.

Perkembangan dunia digital dan trand belanja online membuat pertumbuhan dunia jasa pengiriman barang terus tumbuh dan berkembang. Baik untuk perusahaan ekspedisi baru atau yang memang sudah lama berdiri dituntut untuk memberikan layanan terbaik dan kemudahan bagi customer.

Jasa ekspedisi MEX Cargo (barlian Dirgantara) adalah salah satu perusahaan pengiriman barang terbesar dan sudah lama berdiri hingga kini.

Jasa Pengiriman MEX itu apa?

MEX barlian Dirgantara adalah jasa pengiriman barang skala domestik yang ada di Indonesia. Berdiri sejak tahun 1980 yang diawali dengan pengiriman ke satu kota tujuan saja. Kini MEX bertransformasi menjadi jasa expedisi besar yang melayani pengiriman barang dari Sabang hingga Merauke.

Jenis Layanan dan Nomor Contak Center MEX barlian Dirgantara

Berdasarkan informasi dari website resminya, jasa mex expedisi memiliki beberapa layanan dan semua berhubungan dirgantara (penerbangan). Layanan itu antara lain :

  • City Courier,  layanan pengiriman barang/dokumen dalam kota JABODETABEK (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi)
  • Port to Port, layanan pengiriman barang atau dokumen antar bandara di Indonesia
  • Door to Port, pengiriman dari tempat pengiriman asal ke bandara
  • Door to Door, pengiriman dokumen / barang dari tempat pengiriman sampai alamat tujuan melalui kurir MEX
  • Trucking, layanan pengiriman barang dari gudang customer dengan armada truk dan dikirim ke alamat tujuan
  • Dan layanan tambahan seperti Packing dan Asuransi

Jika customer mengalami kendala atau ada suatu hal yang ingin disampaikan bisa menghubungi contact center lewat email ke cs@maxbarlian.com  atau melalui sambungan telpon di 021-6595 958 / 021-6299 388.

Cara Cek Resi MEX Cargo barlian Dirgantara

Apabila kalian ingin melacak/tracking cek resi MEX, pastikan sudah mendapatkan nomor resi atau No.Connote. Nomor tersebut didapatkan pada saat serah terima pengiriman barang. 

Cek Resi MEX barlian Dirgantara

Silahkan ikuti langkah-langkah cek resi MEX berikut:

  • Pertama silahkan kunjungi halaman website https://mexbarlian.com/
  • Setelah itu scroll ke bawah hingga ketemu menu Tracking Kiriman
  • Pada form Tracking tersebut, masukkan nomor resi MEX (No.Connote dan kode Captcha, lalu klik Cari
  • Kemudian kalian akan melihat detail dari paket yang dikirim

Jadi semudah itulah cara cek resi MEX barlian Dirgantara (dengan nama). Berdasarkan penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa untuk melakukan Cek Resi dan Tracking Jasa Pengiriman/Ekspedisi MEX Cargo cukup dengan mengunjungi halaman website resmi, lalu mamasukkan nomor connote (resi), kode captcha dan klik Cari.

Lihat Juga :

Semoga tulisan ini bisa bermanfaat dan memberikan tambahan informasi kepada pembaca semua terkait cara cek resi MEX. Apabila ada pertanyaan bisa hubungi kami dengan cara komentar di bawah, sampai jumpa kembali.

Afif Maulana Efendi, S.T.
Afif Maulana Efendi, S.T. Full Time Blogger, Content Creator YouTube, Admin Jasa Convert Denpono. Ingin mengenal lebih jauh silahkan hubungi lewat email di halaman "Kontak", suwun..

Posting Komentar untuk "Cara Cek Resi dan Tracking MEX Barlian Dirgantara"