Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML Atas

Cara Transfer Saldo Paypal ke Rekening Bank Lokal, Mudah Banget

Pada artikel sederhana ini Denpono bakal berbagi tips bagaimana cara transfer dari paypal ke rekening bank lokal di Indonesia.  Jadi apabila sekarang kamu mempunyai sejumlah saldo di akun Paypal dan berencana menariknya (withdraw) ke rekening bank seperti BNI, BRI, MANDIRI, BCA atau bank lokal lainnya. Silahkan perhatikan artikel ini sampai selesai, karena akan dijelaskan secara rinci namun tidak terlalu panjang langkah-langkahnya.

Cara Transfer Saldo Paypal ke Rekening Bank

Berbicara tentang Paypal, mungkin bagi seseorang yang aktif di dunia maya dalam artinya bekerja secara online seperti freelance. Pastinya sudah tidak asing dengan rekening Paypal, karena biasanya pembayaran dilakukan melalui platform tersebut.

Syarat dan Ketentuan Withdraw Paypal ke Rekening Bank

Saldo yang sudah masuk ke akun Paypal dapat dikirim ke sesama pengguna lainnya atau dilakukan withdraw ke rekening bank lokal. Namun sebelum melakukannya ada beberapa hal yang perlu diketahui, antara lain sebagai berikut :

  • Pastikan akun Paypal sudah terverifikasi sepenuhnya (verifikasi dapat dilakukan dengan VCC atau kartu debit ecard jenius btpn)
  • Sudah menambahkan rekening bank
  • Pastikan nama pemilik bank sama seperti di akun paypal agar tidak terjadi kendala

Jika akun paypal kamu belum ditambahkan rekening bank, coba perhatikan panduannya di bawah ini dan ikuti setiap langkah-langkahnya.

Silahkan kunjungi situs www.paypal.com, lalu pilih menu “Wallet”. Kemudian pilih “Hubungkan Bank”.  Selanjutnya silahkan isi formulir yang di sediakan, mulai dari nama bank,nomor rekening. Jika semua sudah terisi, lalu tekan “Hubungkan Bank Anda”

Menghubungkan rekening bank ke paypal

Catatan : Biasanya ketika menghubungkan rekening bank di paypal, kamu juga akan diminta memasukkan kode OTP yang dikirim lewat SMS. Jadi pastikan nomor hp dari akun paypal masih aktif dan terpasang pada perangkat (hp/smartphone) yang dapat menerima sms.

Cara Transfer Paypal ke Rekening Bank (TERBARU)

Selanjutnya setelah rekening bank seperti BCA, BRI, BNI, Mandiri dan lain sebaginya sudah berhasil terhubung. Kamu dapat langsung melakukan penarikan saldo (withdraw) dari paypal ke rekening bank lokal yang telah dihubungkan tadi.

Panduan lengkapanya seperti berikut ini :

  • Pertama masuk ke akun Paypal terlebih dahulu lewat website
  • Pilih menu transfer dana di bagian bawah saldo kamu
  • Selanjutnya isi kolom “dari saldo paypal” dengan saldo di akun kamu, lalu pilih rekening bank yang telah dihubungkan tadi dan masukkan jumlah penarikan (withdraw). Lalu tap “lanjutkan”
  • Setelah itu perhatikan rincian yang muncul, pastikan jumlahnya sudah benar dan lihat kurs konversi karena itulah saldo yang akan masuk ke rekening kamu nanti. Jika sudah sesuai tekan “Transfer Rp… IDR Sekarang”
  • Permintaan withdraw telah berhasil dilakukan
transfer paypal ke rekening bank berhasil

Sampai di sini saldo tidak langsung masuk ke rekening bank, melaikan harus menunggu selama estimasi waktu 2-4 hari kerja. Jadi pastikan tidak melakukan transfer saldo paypal ke rekening bank pada hari jum’at sampai minggu.

Tambahan info : selain lewat website, kamu juga dapat melakukan transfer paypal ke rekening bank melalui aplikasi mobile. Caranya juga tidak jauh berbeda dan sama-sama perlu menambahkan akun banknya terlebih dulu.  Apabila ada kendala seperti masalah verifikasi atau hal lainnya, kamu dapat memakai jasa convert paypal.

Lihat Juga :

Akhir kata

Demikian penjelasan tentang bagaimana cara transfer saldo paypal ke rekening bank lokal di Indonesia. Secara garis besar dapat disimpulkan bahwa proses withdraw hanya dapat dilakukan pada akun yang telah terverifikasi dan wajib menabahkan akun bank terlebih dahulu. Semoga infomasi ini bermanfaat, jika ada pertanyaan silahkan berkomentar di bawah.

Afif Maulana Efendi, S.T.
Afif Maulana Efendi, S.T. Full Time Blogger, Content Creator YouTube, Admin Jasa Convert Denpono. Ingin mengenal lebih jauh silahkan hubungi lewat email di halaman "Kontak", suwun..

Posting Komentar untuk "Cara Transfer Saldo Paypal ke Rekening Bank Lokal, Mudah Banget"