Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML Atas

Apakah Aplikasi OY Aman? Simak Ulasannya Di Sini

Pada artikel ini Denpono akan mengulas suatu aplikasi transfer uang bernama OY! Indonesia. Apakah aplikasi OY aman atau tidak, serta bagaimana sistem kerjanya. Dengan adanya tulisan ini harapannya kamu  yang membaca tidak perlu bertanya-tanya lagi. Selain itu akan diberikan juga pengalaman saya selaku Admin Denpono Blog selama menggunakan aplikasi transfer uang bernama OY ini.

Jika berbicara tentang aplikasi semacam ini setidaknya ada satu lagi yang cukup terkenal bernama FLIP. Karena sudah pernah dibahas, maka di sini gantian tetangganya yang bernama OY! Indonensia.

Apakah Aplikasi OY Aman

Apa itu OY! Indonesia

Aplikasi OY merupakan startup fintech di Indonesia di bawah lembaga hukum PT Dompet Harapan Bangsa yang bergerak dan fokus ke layanan transfer uang tanpa biaya admin ke puluhan sampai ratusan bank lokal. Jadi dengan aplikasi OY! Ini memungkinkan kamu bebas biaya admin ketika akan melakukan transfer uang antar bank.

Selain itu juga terdapat menu lain yang memungkinkan kamu untuk melakukan top up ewallet dan bayar tagihan bulanan seperti listrik PLN, BPJS dan lain sebagainya.

Dengan aplikasi OY ini juga memungkinkan kamu melakukan pengiriman uang antar Negara dengan biaya yang terjangkau.

Cara Kerja Aplikasi OY

Secara sederhana, OY merupakan pihak ketiga ketika misalnya kamu akan melakukan transfer uang. Misalnya jika kamu transfer uang dari BRI ke BCA, maka alurnya kamu diminta melakukan transfer ke rekening BRI OY (atas nama Dompet Harapan Bangsa pt), lalu dari rekening BCA OY akan meneruskan ke rek BCA tujuan kamu.

Sehingga dengan alur seperti di atas, kamu tidak akan dikenakan biaya admin seperti melakukan transfer antar bank. Karena yang akan meneruskan dan menyelesaikan pembayaran adalah pihak OY itu sendiri.

Lalu keuntungan mereka (OY! Indonesia) dari mana? Jika berbicara keuntungan yang didapatkan, mereka bisa mendapatkan untung dari penjualan top up dan tagihan, transfer antar Negara atau layanan berbayar OY! Business.

Apakah Aplikasi OY Aman?

Sekarang masuk ke pembahasan utama seperti judul, jadi apakah aplikasi ini aman atau tidak? Jawabannya adalah AMAN. Karena OY sudah terdaftar di Bank Indonesia (BI) serta diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) selaku regulator. Artikel tentang ijin dan keamanan OY bisa kamu lihat di sini : https://oyindonesia.com/id/keamanan-bertransaksi-di-oy/  dengan nomor ijin No. 21/267/Jkt/3.

Kemudian dari pengalaman pribadi admin Denpono selama menggunakan layanan dari OY ini setidaknya telah menghemat biaya admin sebesar Rp 1.548.500 dengan total pembayaran Rp 126.151.139.

penggunaan aplikasi oy dompet harapan bangsa

Jika bukan karena keamanan dan kemudahan yang ditawarkan oleh aplikasi OY!, mana mungkin Denpono berani untuk terus melakukan transfer uang sampai segitu banyaknya.

Catatan Penting : Penipuan OY Indonesia

Penipuan OY! Indonesia, meskipun  aman tetap saja ada beberapa modus penipuan yang mengatasnamakan OY dengan memakai rekening dari PT dompet harapan bangsa. Jadi apabila kamu akan bertransaksi secara online dengan seseorang dan minta pembayaran dikirim ke rekening atas nama perusahaan OY harap berhati-hati. Pun demikian jika kamu tiba-tiba tanpa melakukan transaksi apapun mendapatkan transferan uang dari Dompet Harapan Bangsa, jangan sekali-kali kamu gunakan.

Biarkan dan jika perlu konfirmasi ke pihak Oy untuk ditindak lanjuti. Khawatirnya nanti kamu bisa terjerat sebagai penadah transaksi ilegal.

Lihat Juga :

Kesimpulan

Jadi seperti itulah penjelasan tentang apakah aplikasi OY aman atau tidak. Dari tulisan di atas dapat disimpulkan bahwa layanan dari OY aman untuk digunakan. Dibuktikan dengan legalitas dan ijin yang jelas, serta pengalaman dari Admin Denpono selama ini. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kita semua, sampai jumpa.

Afif Maulana Efendi, S.T.
Afif Maulana Efendi, S.T. Full Time Blogger, Content Creator YouTube, Admin Jasa Convert Denpono. Ingin mengenal lebih jauh silahkan hubungi lewat email di halaman "Kontak", suwun..

Posting Komentar untuk "Apakah Aplikasi OY Aman? Simak Ulasannya Di Sini"